ROKAN HILIR- Keluarga Besar TK Pembina Negeri Bagan Kota membagikan paket makanan takjil buka puasa gratis bulan Ramadhan 1446 Hijriah kepada warga yang melintas di jalan Perwira Bagansiapiapi, Jumat (14/03/2025) sore.
Kegiatan bakti sosial itu dipimpin langsung kepala sekolah (Kepsek), Norhayati, S.Pd didampingi para guru serta diikuti anak-anak TK Pembina Negeri Bagan Kota.
Tujuan pembagian takjil buka puasa tersebut selain meringankan kebutuhan bagi kaum Muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa Ramadhan juga memupuk ketakwaan anak-anak usia dini di bulan Ramadhan yang penuh rahmat, berkah dan pengampunan.
Demikian disampaikan Kepsek, Norhayati S.Pd kepada wartawan disela-sela pembagian Takjil, Jumat (14/03/2025).

Sedangkan tujuan lain, sebut kepsek TK Pembina Negeri Bagan Kota yaitu pelaksanaan program pendidikan, Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5).
Lebih lanjut diterangkan Kepsek, makanan takjil yang dibagikan berasal dari sumbangan para guru dan orang tua murid TK Pembina Negeri Bagan Kota.
” Kegiatan ini terlaksana atas kerjasama pihak sekolah dengan para wali murid. Semoga kegiatan ini berkah dan dapat meningkatkan kualitas keimanan dan ketakwaan anak-anak usia dini di bulan Ramadhan yang penuh rahmat, berkah dan pengampunan, “harapnya.
Berdasarkan pantauan bincangriau.com di Ikon “I Love” Bagansiapiapi, pembagian takjil buka puasa yang dibagikan para guru dan murid TK Pembina Negeri Bagan Kota itu disambut positif oleh warga yang melintas. Diharapkan kegiatan serupa dapat dijadikan sebagai contoh bagi sekolah-sekolah yang lain. (Agung)