ROKAN HILIR- Sebagai siswa baru diharapkan untuk dapat mengenali lingkungan sekolah dimana mereka menuntut ilmu dan saling mengenal satu dengan yang lainya termasuk guru sebagai tenaga pendidik.
Untuk itu SNA Negeri I Panipahan Kecamatan Pasir Limau Kapas,Sabtu (27/7/2024) menggelar pentas seni dan perkenalan lingkungan sekolah .
Dihadiri seluruh siswa baru dan dihadiri orang tua siswa yang baru saja diterima di sekolah tersebut untuk siswa Tahun Ajaran 2024-2025.
Kepala Sekolah SMAN I Panipahan,Maryadi MPd.Cesti menyebutkan sasaran yang diharapkan tercapai agar pihak sekolah dengab orang tua siswa bersinergi dan mendukung kegiatan serta program sekolah.
” Tujuanya agar sinergitas antara pihak sekolah dengan orang tua wali murid, ” Ucap Maryadi.
Kondisi ini menurut Maryadi akan berkesinambungan dan dengan memantau perkembangan progres perkembangan pendidikan anak di sekolah, dirumah dan selalu berkomunikasi dengan pihak sekolah.
” Kami di sekolah,orang tua di rumah diharapkan saling memantau dan mengetahui situasi dsn kondisi anak,terlebih itu bagaimana sasaran pendidikan ini berjalan baik, ” Ucap Maryadi.
Terpisah,Ketua Panitia,Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan , Akhmadian. S.Pd didampingi Guru Pembimbing,Wiwik Handayani, S.Pd menyebutkan pihaknya sebagai pengarah dsn pembimbing,sedangkan kegiatan sepenuhni ditangan siswa.
” Pentas seni ini kesempat bagi siswa-siswi menunjukan kreatifitas mereka dan inovasi dengab menampilkan tari,membaca dan qklamasi puisi,olah vokal dan pementasan drama.
” Kegiatan ini didukung penuh pihak sekolah,juga siswa sehingga guru atau pihak sekolah dapat mengenali potensi,bakat dan minat siswa, ” Tershg Akhmadian SPd.
Juga untuk penguatan karakter P5 siswa,rasa memiliki lingkungan sekolah dan sejajar dengan sekolah-sekolah lainya yang ada di Rokan Hilir.
Ketua Komite Sekolah SMAN I Panipahan,Kanijan menyebutkan dengan adanya Pengembangan Lingkungan Sekolah atau PLS dan hadirnya seluruh orang tua wali murid tentunya menjalin komunikasi dan berbagi informasi tentang sekolah tersebut.
” Sebagai Ketua Komite Sekolah bersama jajaran Pengurus,kami tetap besinergi mendukung program pendidikan di sekolah ini serta bertekat agar pendidikan di SMAN I Panipahan ini mampu tampil ketengah dan menjadi terbaik di Rohil, ” Aku Kanijan.
Walaupun menurut Kanijan keberadaan sekolah tersebut jauh dari pusat pemerintahan Kabupaten,berada di daerah perbatasan yang mayoritas penduduknya merupakan nelayan,petani dan pekebun.
” Tentu impian kami anak didik disini mampu bersaing dengan sekolah lain dan kelak kuliah di Universitas atau Perguruan Tinggi ternama dengan bekal pengetahuan dan skill berbagai aspek pengetahuan, ” Sebut Kanijan. (Hy/red)