Puluhan Peserta dari Perwakilan Perusahaan Konstruksi di Rohil Ikuti Uji Kompetensi

4 April 2023

BAGANSIAPIAPI, BincangRiau.com-Puluhan Perusahaan Konstruksi di Rokan Hilir mengikuti uji kompetensi. Uji Kompetensi bidang konstruksi tersebut dipusatkan di kantor Gapensi Cabang Rokan Hilir,Jalan Pahlawan Bagansiapiapi, Senin (03/04/2023).

Kegiatan ini diselengarakan dengan kerjasama oleh P3SV, LSP Aksitekindo Konstruiksi Mandiri,Gapensi, Aspekindo, Askonas.

Adapun peserta yang mengikuti Uji kompetensi ini yaitu dari 43 perusahaan konstruksi yang ada di Rokan Hilir.

Ada empat materi bidang  konstruksi yang menjadi focus para perserta yang mengikuti proses uji kompetensi tersebut diantaranya, Pelaksana Lapangan Pekerjaan Saluran Irigasi Madya, Pelaksana Lapangan Pekerjaan Jalan Madya, Pengawas Pekerjaan Struktur Bangunan Gedung Madya, dan Manajer Lapangan Pelaksanaan Pekerjaan Gedung.

“ Kegiatan uji kompetensi ini penting untuk diikuti oleh pihak perusahaan jasa konstruksi untuk mendapatkan Surat Kompetensi Konstruksi (SKK), jika tidak memiliki SKK tentu tidak dapat untuk mengikuti proses pengadaan barang jasa pemerintah karena tidak memenuhi syarat,” kata salah satu  penyelenggara kompetensi, Armesosnawati, Senin (03/04/2023).

DPRD gelar paripurna penyampaian LKPJ Bupati Rohil tahun 2022

Dijelaskan, untuk di Rokan Hilir baru partama kali ini diselengarakan kegiatan uji kompetensi. Pihaknya berharap dengan dilaksanakannya  uji kompetensi ini perusahaan – perusahaan konstruksi di Rokan Hilir lebih maju.

“ Proses uji kompentensi yang kita laksanakan di Rokan Hilir ini berjalan sukses, aman dan terkendali. Tentu kita berharap dengan telah dilaksanakan uji kompetensi ini perusahaan konstruksi di Rokan Hilir bisa lebih maju,” pungkasnya. (red)

Toko-mempromosikan-kedatangan-Apple-Watch-Series-4-dan-iPhone-XS
berita terkait
Komentar