Zakifri Bersama Keluarga
ROKAN HILIR- Jelang penyelenggaraan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, sejumlah Bakal Calon (Balon) Bupati dan wakil Bupati terus bergerak menjalin komunikasi politik untuk mendapat perahu atau partai pendukung untuk memenangkan kursi pertama di eksekutif,seperti yang dilakukan oleh Zakifri, S.HI.
Zakifri adalah seorang sosok yang sudah begitu sangat dikenal oleh masyarakat yang santer disebutkan akan maju sebagai bakal calon Bupati Rokan Hilir pada Pilkada serentak tahun 2024 di Rokan Hilir nanti.

Mengenal lebih dekat siapa itu Zakifri, S.HI salah satu Bakal Calon Bupati dan Wakil Bupati Rokan Hilir berasal dari kalangan birokrasi.
Zakifri, S.HI adalah merupakan putra asli Kepenghuluan Suak Temenggung, Kecamatan Pakaitan. Sekarang tinggal di Jalan Poros Kecamatan, Kepenghuluan Labuhan Tangga Hilir, kecamatan Bangko.
Ia salah satu Aparat Sipil Negara (ASN) di kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Rokan Hilir.
RIWAYAT PENDIDIKAN :
Sekolah di SDN. 006 Bangko, lulus pada Tahun 1989
Sekolah di MTS. GUPPI Datuk Batu Hampar, lulus pada Tahun 1993
Sekolah di Madrasah Aliyah Al-Ikhlas, lulus pada tahun 1996
Kuliah S1 di Kampus UIN SUSKA RIAU, lulus pada Tahun 2003
RIWAYAT PEKERJAAN:
Menjabat Kepala SMAS ROKAN Teluk Pulau Hulu pada Tahun 2021-2022
Menjabat Penghulu KUA Kecamatan Bagan Senembah pada Tahun 2005-2008
Menjabat Kepala KUA Kecamatan Sinaboi pada Tahun 2008-2011
Menjabat Kepala KUA kecamatan Pasir Limau Kapas Tahun 2011
Bertugas di Kantor Kemenag Rokan Hilir jabatan staf pada Tahun 2011-2016
Bertugas di Kantor Kemenag Rokan Hilir sebagai Kasi Penyelenggara Syariah pada Tahun 2016-2018
Menjabat Kepala KUA Kecamatan Pekaitan pada Tahun 2018-2021
Menjabat Kepala KUA Kecamatan Tanah Putih pada Tahun 2022 Sekarang.

DATA KELUARGA:
1. Jamaluddin (Ayah)
2. Masitah (Ibu)
3. Sri Rejeki, SE (Istri)
4. Zaki Ar Rizki (Anak)
5. Lufti Ananda (Anak)
6. Nazli Rizq (Anak)

JABATAN di ORGANISASI:
Menjabat sebagai ketua Masjid At-Tabiin Bagansiapiapi pada Tahun 2000-2023
Menjabat sebagai ketua Yayasan Syech H. Bahaudin Tahun 2021 s/d sekarang
Menjabat sebagai ketua Yayasan Masjid Al-Muhajirin Pekanbaru pada Tahun 2003-2005
Menjabat sebagai ketua Himpunan Mahasiswa jurusan Ah Walusshohsiyah IAIN SUSKA pada Tahun 1997-1998
Menjabat Koordinator Bidang Masyarakat Himpunan Mahasiswa Kabupaten Bengkalis pada Tahun 1997-2000
Menjabat Koorfinator Bidang Humas Himpunan Mahasiswa Kabupaten Rokan Hilir pada Tahun 1999-2002
Menjabat ketua Badan Amil Zakat Daerah Kecamatan Bagan Senembah pada Tahun 2006-2008
Menajabat ketua Umum Masjid Raya Kec. Bagan Sinembah pada Tahun 2007-2008
Menjabat sebagai Koordinator Pendistribusian Baznas Kabupaten Rokan Hilir pada Tahun 2010-2016
Menjabat sebagai ketua Badan Hisab Rukyat Kab. Rohil pada Tahun 2016-2018
Menjabat sebagai Sekretaris Lembaga Seni Qosidah Rohil pada Tahun 2016-2021.

Membuktikan Zakifri, S.Ag serius untuk maju sebagai kontestan pada pilkada 2024 nanti baru-baru ini Ia sudah mendaftarkan diri di sejumlah partai politik (Parpol) yang ada di kabupaten Rokan Hilir seperti partai PDI Perjuangan, partai Demokrat, Partai Nasdem dan Partai PKB dan partai politik lainnya. (Redaksi)